NewsParameter.Com | Bitung – Selama menjabat Kapolres Bitung, AKBP Alam Kusuma S Irawan, SH,SIK, MH. berhasil menyelesaikan ribuan kasus kriminalitas. Termasuk kasus – kasus pembunuhan sebanyak 12 kasus dapat terungkap semuanya.
Sepanjang tahun 2021, tercatat ada 1011 kasus yang diselesaikan. Di tahun 2022 lalu, AKBP Alam Kusuma S. Irawan menyelesaikan 987 kasus kriminal. Di awal tahun 2023 ini, dia sudah berhasil selesaikan 225 kasus.
Selama bertugas di kota Bitung, mantan Kapolres Kepulauan Talaud itu juga berhasil mengungkap motif 12 kasus pembunuhan serta 1 kasus pembunuhan lainnya yang sudah bertahun-tahun dapat juga diungkap.
“Keberhasilan ini tak lepas dari peran aktif dari seluruh anggota dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat yang ada di kota Bitung dalam menjaga Kamtibmas, untuk kami mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan dukungannya dalam menjaga Kamtibmas di Kota Bitung, mari sama-sama Kita jaga Kota Bitung Tetap Aman dan Kondusif”, ucap AKBP Alam Kusuma S. Irawan.
Adapun lama menjabat Kapolres Bitung dari 26 Juli 2021 s/d April 2023, AKBP Alam Kusuma S. Irawan, SH, SIK, MH. Telah banyak melakukan sejumlah terobosan kreatif di bidang aplikasi digital dan terobosan lainnya yang sangat dirasakan oleh masyarakat secara langsung.
Terutama, aplikasi digital Tarsius Presisi, LaporNdan serta Hotline Resmob Presisi.
Kapolres Bitung AKBP Alam Kusuma S. Irawan mengaku, peluncuran program dalam rangka merespon cepat tanggap pengaduan dari masyarakat dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif.
Dia menambahkan, itu semua ia lakukan demi menyesuaikan situasi dan perkembangan kemajuan era komunikasi dan dalam rangka memberikan pelayanan prima secara cepat kepada masyarakat terutama terkait kamtibmas.
“Aplikasi itu diluncurkan untuk melayani masyarakat dengan baik dan prima,” katanya.
Selain aplikasi digital, AKBP Alam Kusuma S. Irawan juga melakukan berbagai terobosan yaitu
1. Patroli Presisi
2. Bitung Bebas Miras
3. Satkamling
4. Pengaktifan Saka Bhayangkara
5. Bitung Baku Dapa Deng Polres Bitung (Jumat Curhat)
6. Patroli Resmob Presisi
7. Polres Bitung Peduli Bencana
8. Police Go To School
9. Patroli Dialogis (Patroli Jalan Kaki)
10. Sinergitas TNI POLRI
11. Patroli Baper Lantas
12. Polres Bitung Peduli Vaksin
Dll
Terobosan ini dalam rangka menjaga Kamtibmas tetap kondusif, yaitu memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Kota Bitung.
AKBP Alam Kusuma S. Irawan juga berterima kasih kepada seluruh anggotanya serta seluruh elemen masyarakat yang sudah mendukung langkah Polres Bitung dalam menjaga Kamtibmas sehingga tetap kondusif.