NewsParameter.Com | Depok – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hari ini Selasa 17 Januari 2023 meresmikan Underpass Dewi Sartika Depok.
Peresmian Underpass yang menelan biaya lebih dari 189 Milyar untuk pembebasan lahan yang berasal dari pemerintah Kota DEPOK, dan untuk pembangunan Jalan 110 Milyar berasal dari Pemerintah Propinsi Jawa Barat dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Peresmian Underpass Dewi Sartika Depok dilakukan langsung Gubernur Jawa Barat disaksikan langsung Pejabat Pemerintah Kota DEPOK, tokoh Masyarakat dan warga kota Depok.
hadir dalam acara peresmian Underpass Dewi Sartika DEPOK tersebut walikota Depok Dr. K. H . Muhamad Idris, Lc., M.A dan jajarannya, Wakapolres Depok dan Komandan SUBDENPOM JAYA/2-2 Depok Kapten CPM Yaman S.
( NP Jabar : Ali Sugiyono & Iskak )