Newsparameter.com | Bitung – Pemerintah Kota Bitung resmi mengumumkan 16 program unggulan yang akan menjadi fokus utama dalam pembangunan daerah. Program-program ini mencakup berbagai sektor, mulai dari ketahanan pangan, reformasi birokrasi, pemberantasan korupsi, hingga penguatan ekonomi kreatif dan pendidikan.
Dalam sidang paripurna yang digelar, Walikota dan Wakil Walikota Bitung pada pidatonya menegaskan komitmen mereka untuk merealisasikan visi dan misi pembangunan yang telah dicanangkan.
“Kami tidak hanya menyampaikan janji, tetapi akan mewujudkannya melalui kerja nyata yang terukur dan transparan,” ujar Wali Kota Bitung Hengky Honandar. Rabu, (05/03/2025).
Adapun Lima Program Prioritas yang Akan Dijalankan antara lain ialah
Ketahanan Pangan – Menjamin ketersediaan benih, pupuk, pestisida, dan insektisida bagi petani.
Pemberantasan Kemiskinan – Pengadaan fasilitas usaha kecil dan menengah untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Reformasi Birokrasi dan Pelayanan Publik – Memastikan tata kelola pemerintahan yang lebih efisien dan transparan.
Pelayanan Kesehatan dan Pendidikan – Penguatan sistem kesehatan serta peningkatan akses pendidikan berbasis teknologi dan keterampilan.
Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi – Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan berintegritas.
16 program unggulan antara lain
1. MEMPERKUAT PEMBANGUNAN SUMBER DAYA MANUSIA
(SDM)
2. MEMBANGUN DARI KELURAHAN UNTUK PEMERATAAN
EKONOMI YANG BERKEADILAN
3. MEWUJUDKAN TATA KELOLA PEMERINTAHAN YANG BAIK
4. MEMPERKUAT PENYELARASAN KEHIDUPAN YANG
HARMONIS DENGAN LINGKUNGAN, ALAM DAN BUDAYA,
SERTA PENINGKATAN TOLERANSI ANTAR UMAT BERAGAMA
UNTUK MENCAPAI MASYARAKAT YANG ADIL DAN MAKMUR
5. PEMBERANTASAN KEMISKINAN
6. PENINGKATAN PELAYANAN KESEHATAN.
7. PENGUATAN PENDIDIKAN, OLAHRAGA, KETERAMPILAN,
SAINS SERTA TEKNOLOGI.
8. PENGUATAN PERLINDUNGAN HAK PEREMPUAN, ANAK, DAN
PENYANDANG DISABILITAS.
9. PELESTARIAN LINGKUNGAN HIDUP.
10. PEMERATAAN EKONOMI YANG BERKEADILAN.
11. MEMPERKUAT KERUKUNAN ANTAR UMAT BERAGAMA.
12. PELESTARIAN SENI DAN BUDAYA.
13. PENGEMBANGAN EKONOMI KREATIF.
14. PENINGKATAN INFRASTRUKTUR PENUNJANG PARIWISATA.
15. PENGADAAN FASILITAS USAHA BAGI NELAYAN KECIL.
16. PEMBENTUKAN DAN PEMBINAAN KELOMPOK USAHA
MILENIAL.
Selain itu, Wali Kota juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan daerah agar pembangunan di Kota Bitung dapat berjalan secara berkelanjutan.
“Tantangan pembangunan semakin kompleks, mulai dari keterbatasan anggaran hingga manajemen birokrasi yang perlu diperbaiki. Namun, dengan kreativitas, kerja keras, dan komitmen yang kuat, kita bisa mengatasinya bersama,” tambahnya.
Di tengah keterbatasan fiskal, pemerintah daerah akan mencari sumber pendapatan alternatif melalui kerja sama dengan dunia usaha dan lembaga pemerintah lainnya.
“Langkah ini diharapkan dapat mempercepat pembangunan infrastruktur, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta menciptakan lapangan kerja bagi generasi muda di Kota Bitung,” pungkasnya.
Dengan program unggulan yang telah dirancang, Pemerintah Kota Bitung optimistis dapat mewujudkan pembangunan yang lebih inklusif, berkeadilan, dan berorientasi pada kepentingan rakyat.(*)