Newsparameter | BITUNG – Warga di sekitar Pelabuhan Perikanan Samudera Bitung dikejutkan oleh penemuan sesosok mayat pria yang mengapung di pinggiran dermaga pada Rabu siang, (19/2/2025).
Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai SIK MH melalui Kasi Humas Iptu Abdul Natip Anggai menyampaikan, korban diketahui bernama Doni Hendro Sagune (45), warga Kelurahan Pinangunian, Kecamatan Aertembaga, Kota Bitung.
“Korban ditemukan mengapung di perairan dekat Tempat Pelelangan Ikan (TPI) oleh seorang petugas keamanan pelabuhan,” ujarnya.
Mendapat laporan tersebut, gabungan Piket Fungsi, Sat Intelkam, Polsek Aertembaga, dan Tim Inafis Sat Reskrim Polres Bitung segera turun ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan.
“Berdasarkan keterangan keluarga dan saksi, korban diketahui mengalami gangguan kejiwaan selama 13 tahun terakhir dan hidup seorang diri setelah berpisah dengan istri serta anak-anaknya. Korban sering terlihat di sekitar pelabuhan, namun tidak bisa berenang,” katanya.
Lanjut Anggai mengatakan, jenazah korban dievakuasi ke RSUD Manembo-Nembo untuk diperiksa oleh dokter forensik.
“Hasil pemeriksaan menunjukkan tidak ada tanda-tanda kekerasan dan korban diduga meninggal akibat tenggelam,” tambahnya.
Keluarga korban menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak dilakukan otopsi.
Kapolsek Aertembaga, IPTU Tuegeh Darus, S.Sos,saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa ini dan memastikan bahwa pihak kepolisian telah melakukan langkah-langkah penanganan sesuai prosedur.(*)