Newsparameter | Bitung – Kepala Cabang PT Pelni Bitung, Juni Samsudin mengonfirmasi kedatangan kapal pesiar Vasco Da Gama di Pelabuhan Bitung pagi ini sekitar pukul 08.00 WITA.
Kapal tersebut membawa 623 penumpang dengan muatan sekitar 400 kru kapal. Rencananya, kapal akan melanjutkan perjalanan esok sore ke Ternate, kemudian ke Ambon, sebelum akhirnya menuju Papua Nugini.
“Kedatangan kapal pesiar ini sudah terjadwal sebagai bagian dari agenda tahun 2024,” ujar Kepala Cabang Pelni. Minggu, (08/12/2024).
Ia juga menyebutkan bahwa pada tahun 2025, direncanakan akan ada empat kapal pesiar lainnya yang akan singgah di Bitung. Namun, informasi lebih lanjut mengenai pihak agency yang mengelola kapal-kapal tersebut akan diumumkan tahun depan.
Terkait peran PT Pelni dalam operasional kapal pesiar, Kepala Cabang menegaskan bahwa PT Pelni hanya bertindak sebagai agen.
“Kami hanya sebagai agen yang mendukung kelancaran operasional,” jelasnya.
Kehadiran kapal pesiar ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap pariwisata dan perekonomian daerah Bitung serta destinasi-destinasi berikutnya di Indonesia Timur.
(Usman)