NewsParameter | LAMPUNG TENGAH — Jajaran redaksi media Lampung SumselNews mengadakan rapat koordinasi dan silaturahmi bersama pemimpin redaksi dan pimpinan perusahaan PT.Sahabat Media Sumsel.
Kegiatan berlangsung di Aula Hotel Lee Bandar Jaya Kabupaten Lampung Tengah, Minggu 14/08/2022.
Hadir dalam acara tersebut pemimpin redaksi Rudi Hartono didampingi pimpinan perusahaan Andrian Pratama dan jajaran, Kordinator wilayah Lampung juga para kepala biro dan perwakilan wartawan dari seluruh kabupaten yang ada di Provinsi Lampung.
Dalam sambutannya, pimpinan perusahaan PT. Sahabat Media Sumsel sangat apresiasi terhadap kekompakan para awak media yang berada di wilayah tugas Provinsi Lampung ini.
“Saya sangat bangga dan berterima kasih atas kehadiran dan kekompakan rekan rekan semua sehingga acara silaturahmi ini bisa terwujud,” ucapnya.
Sementara itu, pemimpin redaksi Rudi Hartono dalam arahannya menghimbau kepada seluruh kepala biro dan wartawan yang ada di Provinsi Lampung ini bisa menjalankan tugas sesuai tupoksi kode etik profesi wartawan.
Dirinya juga menyampaikan harapan kedepannya kegiatan ini bisa terus berjalan dan saling bisa berkoordinasi terkait hal hal tentang pemberitaan dan cara membuat berita yang benar dan berimbang.
Rudi juga menyampaikan bahwa pihak redaksi tidak membatasi terkait wartawan yang tergabung dimedia ini untuk ikut dalam lembaga profesi pers mana saja asalkan lembaga yang sudah memiliki legalitas yang sah menurut hukum.
Ucapan terimakasih atas kunjungan pemimpin redaksi juga disampaikan perwakilan Kabiro dari Kabupaten Pringsewu Borneo. Dirinya mengatakan sangat berterima kasih atas arahan dan bimbingan serta ilmu yang bisa mereka dapatkan.(suf)